PETUGAS
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS I PALEMBANG IKUTI
SOSIALISASI
PENILAIAN PRESTASI KERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL
P
|
etugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Palembang, Senin (17/2/2014) mengikuti
Sosialisasi Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Negeri Sipil yang merupakan amanat
Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 1 Tahun 2013 Tentang Ketentuan
Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 46 tahun 2011. Acara yang merupakan
kerja sama Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Palembang dengan Kantor Regional VII
Badan Kepegawaian Negara Palembang, menghadirkan 2 Narasumber Walter Marianus
Simarmata, S.IP.,MM , Analis
Pengembangan Karir Badan Kepegawaian Negara dan Rakhmat Widodo, S.IP, Analis Kepegawaian.
Kepala Lembaga
Pemasyarakatan Kelas I Palembang, Drs
Harun Sulianto, Bc IP.,SH berharap agar dengan adanya Penilaian Prestasi
Kerja Pegawai Negeri Sipil dapat menjamin objektivitas pembinaan Pegawai Negeri
Sipil, dan sebagai Sarana Pengendalian Prilaku Kerja Produktif yang di dasarkan
prinsip Objektivitas, Terukur, Akuntabel, Pastisipatif dan Transparan. Setelah acara
ini para petugas harus membuat jurnal harian setiap hari dan para pejabat harus
mengisi Kartu Penilaian Prilaku Kerja bawahannya.
https://www.facebook.com/lapas.palembang
Email
: lapasklas1palembang@gmail.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar